Thursday 28 July 2016

Objek Linguistik: BAHASA

OBJEK LINGUISTIK: BAHASA

Dalam postingan ini, “Objek Linguistik: Bahasa” akan disajikan dalam sebuah soal, seperti pada postingan sebelumnya, dimana soal-soal tersebut sangat berkaitan dengan materi “Objek Linguistik: Bahasa” yang terdapat dalam buku linguistik umum yang dipaparkan oleh Abdul Chaer.

MENGUASAI MATERI DENGAN SOAL:

1. Apa yang dimaksud dengan bahasa?

Jawab:

Menurut Kridalaksana (1983, dan juga dalam Djoko Kentono 1982): bahasa adalah system lambang bunyi yang arbitrer yang digunakan oleh para anggota kelompok sosial untuk bekerja sama, berkomunikasi, dan mengidentifikasikan diri.

2. Sebutkan dan jelaskan ciri atau sifat bahasa!

Jawab:

Ciri atau sifat bahasa:

a.       Bahasa Sebagai Sistem

Susunan teratur berpola yang membentuk suatu keseluruhan yang bermakna atau berfungsi. System ini dibentuk oleh sejumlah unsure atau komponen yang satu dengan lainnya berhubungan secara fungsional.

b.      Bahasa Sebagai Lambang

Lambang dapat diumpamakan dalam bendera merah putih, yang sering dinyatakan bahwa merah adalah lambing keberanian, dan putih adalah lambing kesucian.

c.       Bahasa Adalah Bunyi

Menurut Kridalaksana (1983: 27) bunyi adalah kesan pada pusat saraf sebagai akibat dari getaran gendang telinga yang bereaksi karena perubahan-perubahan dalam tekanan udara.

d.      Bahasa Itu Bermakna

Bermakna misalnya, bunyi [kuda]: lambing itu mengacu pada konsep “sejenis binatang yang berkaki empat yang biasa dikendarai”

e.       Bahasa Itu Arbitrer

Arbitrer adalah tidak adanya hubungan wajib antara lambing bahasa dengan konsep atau pengertian. Bahasa juga dapat diartikan berubah-ubah.

f.       Bahasa Itu Konvensional

Semua anggota masyarakat bahasa itu mematuhi konvensi bahwa lambang itu digunakan untuk mewakili konsep yang diwakilinya.

g.      Bahasa Itu Produktif

Produktif artinya terus menghasilkan.

h.      Bahasa Itu Unik

Unik artinya mempunyai ciri khas yang spesifik yang tidak dimiliki yang lainnya.
i.        Bahasa Itu Universal

Artinya, ada cirri-ciri yang sama yang dimiliki oleh setiap bahasa yang ada di dunia ini.

j.        Bahasa Itu Dinamis

Bahasa itu tidak tetap dan selalu berubah, maka bahasa itu selalu berubah, menjadi tidak tetap, menjadi tidak statis. Karena itulah, bahasa itu disebut dinamis.

k.      Bahasa Itu Bervariasi

Bahasa itu berbeda dari setiap daerah, mengenai variasi bahasa itu ada tiga istilah yang perlu diketahui, yaitu idioleh, dialek, dan ragam.

l.        Bahasa Itu Manusiawi

Bahasa itu hanya milik manusia dan hanya dapat digunakan oleh manusia.

3. Apa yang dimaksud idiolek, dialek, dan ragam?

Jawab:

Variasi bahasa ada tiga istilah yang perlu diketahui, yaitu:

a.       Idiolek adalah variasi atau ragam bahasa yang bersifat perseorangan.
b.      Dialek adalah variasi bahasa yang digunakan oleh sekelompok anggota masyarakat pada suatu tempat atau suatu waktu.
c.       Ragam adalah variasi bahasa yang digunakan dalam situasi, keadaan, atau untuk keperluan tertentu.

4. Sebutkan dan jelaskan macam-macam klasifikasi bahasa!

Jawab:

a.       Klasifikasi Genetis
Klasifikasi genetis dilakukan berdasarkan garis keturunan bahasa-bahasa itu.
b.      Klasifikasi Tipologis
Klasifikasi tipologis dilakukan berdasarkan kesamaan tife atau tife-tife yang terdapat pada sejumlah bahasa.
c.       Klasifikasi Areal
Klasifikasi areal dilakukan berdasarkan adanya hubungan timbale balik antara bahasa yang satu dengan bahasa yang lainnya di dalam suatu wilayah.
d.      Klasifikasi Sosiolinguistik
Klasifikasi sosiolinguistik dilakukan berdasarkan hubungan antara bahasa dengan faktor-faktor yang berlaku dalam masyarakat.

5. Jelaskan “ejaan yang ideal” menurut pendapat umum!

Jawab:


Ada pendapat umum yang menyatakan bahwa ejaan yang ideal adalah ejaan yang melambangkan tiap fonem hanya denga satu huruf atau sebaliknya setiap huruf hanya dipakai untuk melambangkan satu fonem.

1 comment:

  1. How to login to a gambling site, how to find it, and how to withdraw
    It is 정읍 출장마사지 common 부천 출장샵 for casinos to take 거제 출장마사지 advantage of 창원 출장안마 the opportunity to win real money or to get your winnings in a casino. There are 보령 출장안마 also ways

    ReplyDelete